Kurang Produktif, Samsul Arif Tetap Dilirik Alfred Riedl


Pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl membuat kejutan setelah memasukkan striker Persib Bandung Samsul Arif dalam daftar 40 pemain yang akan menjalani seleksi tahap akhir sebelum berlaga di Piala AFF 2016.

Masuknya nama Samsul bisa dikatakan cukup mengejutkan karena keseluruhan performa eks pemain Persibo Bojonegoro, Persela Lamongan dan Arema Cronus itu, sepanjang turnamen ISC A 2016 digelar kurang mengkilap.

Bahkan, Samsul dari 17 kesempatan bermain bersama Persib di ISC A 2016, baru mengemas 2 gol. Selain kurang mendapatkan posisi di tim inti, terutama sejak kedatangan Sergio van Dijk, performa kurang mengkilap Samsul juga tak lepas dari cedera yang pernah dialaminya.

Samsul sendiri terakhir kali mencetak gol buat Persib ketika menghadapi Persipura Jayapura di Stadion Mandala, 21 Juli 2016. Satu gol lainnya dia ciptkan ke gawang Bhayangkara FC di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, 11 Juni 2016.

Terlepas dari itu, Riedl tentunya memiliki pertimbangan matang memasukan nama Samsul ketimbang bomber andalan Persib Sergio van Dijk.

Selain Samsul, Riedl pun memanggil I Made Wirawan. Masuknya mereka berdua dalam daftar pemain seleksi, membuat Persib jadi tim paling banyak menyumbang pemain ke timnas.

Ke-40 pemain pra-eliminasi timnas Indonesia yang dipanggil Riedl ini sudah didaftarkan ke ASEAN Football Federation (AFF). Nantinya mereka akan diseleksi untuk kemudian dipilih jadi 23 pemain sebagai skuat akhir timnas di Piala AFF 2016 yang digelar di Filipina dan juga Myanmar.(*)

Berikut 40 Nama Pemain yang Masuk Seleksi Timnas Indonesia

Kiper
1. Andritany Andhiyasa (Persija Jakarta)
2. Dian Agus Prasetyo (Pusamania Borneo FC)
3. Kurnia Meiga Hermansyah (Arema Cronus)
4. Jandia Eka Putra (Semen Padang)
5. Teja Paku Alam (Sriwijaya FC)
6. I Made Wirawan (Persib Bandung)
Belakang
7. Beny Wahyudi (Arema Cronus)
8. Manahati Lestusen (PS TNI)
9. I Putu Gede Juni Antara (Bhayangkara FC)
10. Fachruddin Wahyudi Aryanto (Sriwijaya FC)
11. Rudolof Yanto Basna (Persib Bandung)
12. Hansamu Yama Pranata (Barito Putera)
13. Dominggus Fakdawer (Persipura Jayapura)
14. Dedy Gusmawan (Mitra Kukar)
15. Gunawan Dwi Cahyo (Persija Jakarta)
16. Abdul Rachman (Persiba Balikpapan)
17. Muhammad Abduh Lestaluhu (PS TNI)
18. Ricky Fajrin Saputra (Bali United)
19. Johan Ahmat Alfarizi (Arema Cronus)
Gelandang
20. Bayu Gatra Sanggiawan (Madura United)
21. Andik Vermansyah (Selangor FA Malaysia)
22. Septian David Maulana (Mitra Kukar)
23. Evan Dimas Darmono (Bhayangkara FC)
24. Dedi Kusnandar (Sabah FA Malaysia)
25. Rizky Ahmad Sanjaya Pellu (PSM Makassar)
26. Adam Alis Setyano (Barito Putera)
27. Stefano Lilipaly (Telstar FC Belanda)
28. Bayu Pradana Andriatmoko (Mitra Kukar)
29. Muhammad Hargianto (Bhayangkara FC)
30. Syahroni (Persija Jakarta)
31. Irsyad Maulana (Semen Padang)
32. Yohanes Ferinando Pahabol (Persipura Jayapura)
33. Zulham Malik Zamrun (Persib Bandung)
34. Rizky Rizal Pora (Barito Putera)
Striker
35. Irfan Haarys Bachdim (Hokkaido Consadole Sapporo)
36. Boaz Salossa (Persipura Jayapura)
37. Lerby Eliandry Pong Babu (Pusamania Borneo FC)
38. Ferdinand Alfred Sinaga (PSM Makassar)
39. Muchlis Hadi Ning Syaifulloh (PSM Makassar)
40. Samsul Arif Munip (Persib Bandung)

Komentar