Pesawat yang Ditumpangi Klub Brasil Jatuh, Puluhan Tewas

Sebuah pesawat yang sedang membawa tim dari klub sepakbola Serie A Brasil, Chapecoense, mengalami kecelakaan dan terjatuh di wilayah Kolombia.

Pesawat berpenumpang 81 orang itu sedang dalam perjalanan menuju kota Medellin, Kolombia, untuk menghadapi pertandingan leg pertama final Copa Sudamericana lawan Atletico Nacional.

Setelah bertolak dari Bolivia menuju Kolombia, pesawat tersebut diduga terjatuh di daerah pegunungan dekat Medellin sesaat sebelum tengah malam waktu setempat.

"Ini merupakan sebuah tragedi," kata Wali Kota Medellin Federico Gutierrez di akun Twitter-nya, dilansir Sky Sports.

Muncul laporan mengenai kemungkinan adanya korban selamat dari kecelakaan pesawat dengan nomor registrasi CP2933 tersebut. Tindakan penyelamatan juga langsung dilakukan.

Menurut BBC, pertandingan Copa Sudamericana yang seharusnya dilangsungkan pada hari Rabu (30/11/2016) waktu setempat, sudah diputuskan untuk ditunda.

Chapecoense tampil di level Serie A Brasil sejak promosi pada 2014, dan berhasil menembus final ajang itu setelah meraih kemenangan atas klub Argentina San Lorenzo, pekan lalu.

Hingga saat ini dilaporkan dari seluruh penumpang, termasuk awak pesawat, tiga di antaranya selamat dan mendapatkan perawatan intensif.(*)

Sumber: Detik.com

Komentar