Misi 'Terselubung' Djanur di Laga Persijap vs Persib


Bukan sekadar memenuhi undangan melakoni uji coba yang disodorkan Persijap Jepara. Tapi ada misi 'terselubung' di balik laga persahabatan yang rencananya digelar di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Jumat (23/12/2016).

Lima dari 15 pemain yang dibawa Pelatih Djadjang Nurdjaman ke Kota Ukir itu, merupakan penggawa Persib U-21. Para pemain Maung Ngora ini kemungkinan bakal dimainkan dalam pertandingan ini. Djanur ingin melihat apakah ada di antara mereka yang menjanjikan dan dipertimbangkan promosi ke skuat senior.

Tak hanya memantau kualitas pemain Maung Ngora, Djanur pun ingin melihat kembali para pemain lama atau mereka yang masuk skuat di ISC A 2016 sebagai bahan evaluasi apakah nantinya dipertahankan atau tidak.

"Laga persahabatan nanti ada beberapa pemain muda yang diproyeksikan tahun depan ada lima pemain muda, sementa untuk pemain lama kita akan tinjau kembali performanya," jelas Djanur, dilansir Simamaung.com.

Rombongan skuat Persib sendiri berangkat menuju Jepara pada Kamis (22/12/2016) malam. Sejumlah pemain yang masih berada di Bandung memutuskan tidak ikut, di antaranya Febri Hariyadi, Deden M Natshir, I Made Wirawan, Hariono, dan Rachmad Hidayat.

"Sangat mungkin diturunkan (pemain muda) karena pemain yang sedikit ragu untuk ikut tidak saya bawa," pungkas Djanur.(*)

Komentar