Persib Datang, Fans PBFC Serbu Loket Tiket

Animo tinggi diperlihatkan pendukung Pusamania Borneo FC (PBFC) jelang pertandingan semifinal pertama Piala Presiden 2017 melawan Persib Bandung, Kamis (2/3/2017).

Itu ditunjukan dengan penjualan tiket pre-order yang dibuka sejak Senin (27/2/2017) yang langsung diserbu. Terhitung, pemesanan sudah mencapai seribu lembar tiket.

Selain akan menjual tiket di hari pertandingan dengan jumlah terbatas, Panpel PBFC sengaja membuka penjualan tiket lebih awal melalui sistem pre order didepan Mabes Pusamania Komplek Stadion Segiri Samarinda, agar tak berjejalnya para penonton di hari pertandingan.

Adapun harga tiket untuk tribun ekonomi dijual dengan harga Rp40 ribu, sedangkan tribun VIP dipatok seharga Rp100 ribu.

"Sangat luar biasa responnya, kami memang memprediksi akan terjadi lonjakkan penonton yang luar biasa, untuk itu kami buka pre order yang bekerja sama dengan salahsatu vendor jasa, dihari pertama mereka menjual seribu tiket," ujar Chief Marketing PBFC, Muhammad Novi Umar di laman resmi klub.

Ditambahkannya, para pendukung Pesut Etam untuk bisa mengoptimalkan pelayanan pre order tiket ini agar kejadian tak kebagian tiket bisa terhindari.

"Ini laga semifinal, sudah pasti akan membludak, jadi dari pada mengantri panjang di hari pertandingan dan belum tentu dapat, pre order adalah jalan keluar terbaik untuk mendapatkan tiket semifinal PBFC II versus Persib di Stadion Segiri," terang Novi.

Sementara itu, Novi Umar juga tetap menghimbau para suporter untuk memakai atribut berwarna orange pada Kamis nanti, pasalnya dengan ini, keinginan melihat Stadion Segiri untuk kembali menjadi lautan orange akan terealisasi. "Pokoknya harus wajib pakai orange, wajib," pungkasnya.

Sumber: Galamedianews.com

Komentar